Jumat, 05 April 2019

Resep Ikan Tongkol Bumbu Pedas

tongkol bumbu pedas

Bahan-Bahan:

  • 2 ekor ikan tongkol yang sudah dipindang berukuran sedang
  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 3 biji cabai merah besar
  • 15 biji cabai rawit
  • 2 buah tomat berukuran besar
  • Garam secukupnya
  • Penyedap secukupnya
  • Gula secukupnya

Cara Membuat

  • Pertama, belah ikan menjadi dua. Buang tulangnya. Lalu, dipotong menjadi 2 bagian.
  • Selanjutnya, goreng ikan setengah matang agar pada saat dibumbui nanti tidak amis. Sisihkan.
  • Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit, dan tomat.
  • Kemudian, tumis bumbu yang sudah halus sampai wangi dan berubah warna.
  • Masukkan ikan. Aduk hingga bumbu merata. Kemudian, tambahkan air, garam, penyedap, dan gula. Masak selama beberapa menit sampai air menyusut.
  • Terakhir, tes rasa. Jika sudah rasanya sudah pas, matikan kompor dan hidangkan.
Sumber:  Gagaldiet.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar